Home News Daftar Rute Mudik Gratis Pemkot Malang 2025, Kuota Terbatas untuk 400 Orang

Daftar Rute Mudik Gratis Pemkot Malang 2025, Kuota Terbatas untuk 400 Orang

by Imam Abu
0 comment

HaiMalang.com – Kabar gembira bagi warga Malang Raya dengan dibukanya 8 kota/kabupaten sebagai rute Mudik Gratis Pemkot Malang 2025 dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

Kabar ini muncul seiring diumumkannya program mudik gratis Pemerintah Kota (Pemkot) Malang oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Widjaja Saleh Putra.

Sebelumnya memang dikabarkan bahwa Pemkot Malang meniadakan program mudik gratis ini karena terkendala anggaran. Hal ini karena Pemkot Malang berusaha memprioritaskan penataan parkir di beberapa kawasan.

Namun akhirnya program mudik gratis 2025 ini bisa terlaksana berkat bantuan sepuluh unit bus dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

“Awalnya sempat terkendala anggaran, tapi alhamdulillah berkat bantuan dari Pemprov Jatim, program mudik gratis ini bisa terlaksana,” ungkapnya Jaya, dikutip dari Malangvoice.com.

Ia juga menjelaskan jika seluruh biaya operasional, termasuk akomodasi, bahan bakar minyak (BBM), dan kebutuhan awak bus, akan ditanggung oleh Pemprov Jatim.

Sementara itu, Pemkot Malang akan memastikan dukungan tambahan agar program berjalan dengan lancar.

Mudik Gratis Pemkot Malang 2025 Terbuka untuk Warga Malang Raya

Sebanyak 400 kuota disediakan bagi masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman secara gratis.

Pendaftaran akan segera dibuka melalui media sosial resmi Pemkot Malang dan Dishub Kota Malang.

Menariknya, program ini tidak hanya diperuntukkan bagi warga Kota Malang. Warga yang memiliki KTP Kota Batu dan Kabupaten Malang juga berhak mendaftar.

Rute Mudik Gratis Pemkot Malang 2025

Program mudik gratis ini mencakup beberapa daerah tujuan di Jawa Timur, di antaranya:

  • Madura Raya
  • Kabupaten Bojonegoro
  • Kabupaten Ngawi
  • Kabupaten Banyuwangi (via Situbondo)
  • Kabupaten Pacitan
  • Kabupaten Magetan
  • Kabupaten Trenggalek
  • Kabupaten Ponorogo

Writer: Imam Abu Hanifah

You may also like

Haimalang.com adalah sebuah platform media online dengan konten lokal Malang. Haimalang berisi artikel Wisata, Pendidikan, Teknologi dan Berita Terkini Terkait Malang Raya.

2024 Haimalang.com– All Right Reserved.