HaiMalang.com – Sebagai kota pendidikan, hadirnya beberapa universitas negeri di Malang membuat kota ini menjadi tujuan belajar puluhan ribu mahasiswa baru tiap tahunnya.
Kampus negeri di Malang seperti Universitas Brawijaya (UB) dan Universitas Negeri Malang (UM) misalnya, selalu jadi primadona tiap masa pendaftaran seleksi mahasiswa baru. Begitu pula dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Malang dan Politeknik Negeri Malang (Polinema).
Universitas-universitas tersebut tidak hanya menawarkan program studi berkualitas, tetapi juga mendukung perkembangan akademik dan keahlian mahasiswa di berbagai bidang.
Daftar Universitas Negeri di Malang dan Jurusannya
Berikut adalah informasi lebih lengkap tentang universitas negeri di Malang dan jurusannya.
-
Universitas Brawijaya (UB)
Universitas negeri di Malang yang pertama adalah Universitas Brawijaya (UB). Sebagai salah satu perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia,
Universitas Brawijaya, sebagai salah satu perguruan tinggi negeri favorit di Malang (Dok.)
Diresmikan pada 5 Januari 1963, nama “Brawijaya” diambil dari gelar Raja Majapahit, yang mencerminkan harapan untuk membawa kejayaan seperti yang dicapai pendiri kerajaan tersebut.
Sebagai perguruan tinggi negeri, UB berada di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.
Lokasi, Jumlah Mahasiswa dan Prodi di UB
Kampus utama UB berlokasi di Kelurahan Ketawanggede, Kota Malang, Jawa Timur. Selain kampus utama, UB juga memiliki beberapa kampus lainnya yakni Kampus II yang dikenal sebagai Kampus Dieng; Kampus III di Kediri; serta rencana pengembangan kampus baru di Kabupaten Malang.
Kini, UB menawarkan 79 program studi yang tersebar di 16 fakultas, termasuk Fakultas Kedokteran, Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Budaya, dan Fakultas Teknologi Pertanian.
Dengan jumlah mahasiswa aktif mencapai 73.133 (data 2018) dan penerimaan sekitar 18.285 mahasiswa baru pada tahun 2024 melalui jalur SNPMB dan mandiri, UB menjadi salah satu universitas dengan populasi mahasiswa terbesar di Indonesia.
Didukung oleh 2.400 dosen tetap, termasuk 378 profesor, UB terus berupaya mencetak lulusan berkualitas yang siap bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
Daftar Fakultas dan Program Studi di Universitas Brawijaya
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB):
- Ekonomi Pembangunan
- Manajemen
- Akuntansi
- Ekonomi Islam
- Ekonomi, Keuangan dan Perbankan
- Kewirausahaan
Fakultas Hukum (FH):
- Ilmu Hukum
Fakultas Ilmu Administrasi (FIA):
- Administrasi Publik
- Administrasi Bisnis
- Perpajakan
- Ilmu Perpustakaan
- Pariwisata
- Administrasi Pendidikan
Fakultas Ilmu Budaya (FIB):
- Sastra Inggris
- Sastra Jepang
- Bahasa dan Sastra Prancis
- Pendidikan Bahasa Inggris
- Pendidikan Bahasa Jepang
- Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
- Seni Rupa Murni
- Sastra Cina
- Antropologi
Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES):
- Ilmu Keperawatan
- Ilmu Gizi
Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM):
- Teknik Informatika
- Teknik Komputer
- Sistem Informasi
- Pendidikan Teknologi Informasi
- Teknologi Informasi
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP):
- Sosiologi
- Ilmu Komunikasi
- Psikologi
- Hubungan Internasional
- Ilmu Politik
- Ilmu Pemerintahan
Fakultas Kedokteran (FK):
- Kedokteran
- Kebidanan
- Farmasi
Fakultas Kedokteran Gigi (FKG):
- Pendidikan Dokter Gigi
Fakultas Kedokteran Hewan (FKH):
- Pendidikan Dokter Hewan
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA):
- Biologi
- Fisika
- Kimia
- Matematika
- Statistika
- Instrumentasi
- Teknik Geofisika
- Sains Data
- Ilmu Aktuaria
Fakultas Pertanian (FP):
- Agroekoteknologi
- Agribisnis
- Agroekoteknologi (PSDKU Kediri)
- Agribisnis (PSDKU Kediri)
- Kehutanan
Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK):
- Manajemen Sumberdaya Perairan
- Budidaya Perairan
- Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan
- Teknologi Hasil Perikanan
- Agrobisnis Perikanan
- Ilmu Kelautan
- Akuakultur (PSDKU Kediri)
- Sosial Ekonomi Perikanan (PSDKU Kediri)
Fakultas Peternakan (FPT):
- Peternakan
- Peternakan (PSDKU Kediri)
Fakultas Teknik (FT):
- Teknik Sipil
- Teknik Mesin
- Teknik Elektro
- Arsitektur
- Teknik Pengairan
- Perencanaan Wilayah dan Kota
- Teknik Industri
- Teknik Kimia
Fakultas Teknologi Pertanian (FTP):
- Teknologi Pangan
- Teknik Pertanian dan Biosistem
- Teknik Industri Pertanian
- Bioteknologi
- Teknologi Bioproses
- Teknik Lingkungan
Fakultas Vokasi (FV):
- Teknologi Informasi
- Keuangan dan Perbankan
- Administrasi Bisnis
- Desain Grafis
- Manajemen Perhotelan
-
Universitas Negeri Malang (UM)
Universitas negeri di Malang selanjutnya adalah Universitas Negeri Malang (UM) yang dikenal sebagai kampusnya calon guru dan telah berdiri sejak 18 Oktober 1954.
Universitas Negeri Malang, kampus negeri di Malang yang juga favorit calon mahasiswa baru (Foto: Dok.)
UM awalnya dikenal sebagai Perguruan Tinggi Pendidikan Guru Malang dan merupakan salah satu Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) tertua di Indonesia. Pada tahun 1999, UM secara resmi berubah status menjadi universitas negeri.
Lokasi, Jumlah Mahasiswa dan Prodi di UM
Kampus UM tersebar di tiga lokasi, yaitu Jalan Semarang 5 dan Jalan Ki Ageng Gribig 45 di Malang, serta Jalan Ir. Soekarno 3 di Blitar. Hingga saat ini UM memiliki 10 fakultas dan 75 program studi. Hingga Desember 2023, UM juga memiliki 1.083 dosen, 1.304 staf akademik, dan 1.099 staf administrasi.
Adapaun jumlah mahasiswa UM tercatat sebanyak 48.756 orang, dengan tambahan 12.112 mahasiswa baru pada tahun akademik 2024-2025. Jumlah maba di UM ini meningkat signifikan dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya menerima 8.500 mahasiswa baru.
Fakultas dan Program Studi di Universitas Negeri Malang
Fakultas Vokasi (FV):
- D4 Perpustakaan Digital
- D4 Animasi
- D4 Manajemen Pemasaran
- D4 Akuntansi
- D4 Teknologi Rekayasa Manufaktur
- D4 Teknologi Rekayasa Otomotif
- D4 Teknologi Rekayasa dan Pemeliharaan Bangunan Sipil
- D4 Teknologi Rekayasa Pembangkit Energi
- D4 Teknologi Rekayasa Sistem Elektronika
- D4 Tata Boga
- D4 Desain Mode
Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP):
- S1 Bimbingan dan Konseling
- S1 Teknologi Pendidikan
- S1 Administrasi Pendidikan
- S1 Pendidikan Luar Sekolah
- S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
- S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
- S1 Pendidikan Luar Biasa
Fakultas Sastra (FS):
- S1 Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
- S1 Bahasa dan Sastra Indonesia
- S1 Ilmu Perpustakaan
- S1 Pendidikan Bahasa Inggris
- S1 Bahasa dan Sastra Inggris
- S1 Pendidikan Bahasa Arab
- S1 Pendidikan Bahasa Jerman
- S1 Pendidikan Bahasa Mandarin
- S1 Pendidikan Seni Rupa
- S1 Pendidikan Seni Tari dan Musik
- S1 Desain Komunikasi Visual
Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA):
- S1 Pendidikan Matematika
- S1 Matematika
- S1 Pendidikan Fisika
- S1 Fisika
- S1 Pendidikan Kimia
- S1 Kimia
- S1 Pendidikan Biologi
- S1 Biologi
- S1 Bioteknologi
- S1 Gizi
- S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB):
- S1 Pendidikan Tata Niaga
- S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
- S1 Manajemen
- S1 Pendidikan Akuntansi
- S1 Akuntansi
- S1 Pendidikan Ekonomi
- S1 Ekonomi Pembangunan
Fakultas Teknik (FT):
- S1 Pendidikan Teknik Mesin
- S1 Pendidikan Teknik Otomotif
- S1 Teknik Mesin
- S1 Teknik Industri
- S1 Pendidikan Teknik Bangunan
- S1 Teknik Sipil
- S1 Pendidikan Teknik Informatika
- S1 Pendidikan Teknik Elektro
- S1 Teknik Informatika
- S1 Teknik Elektro
- S1 Pendidikan Tata Boga
- S1 Pendidikan Tata Busana
Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK):
- S1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi
- S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat
- S1 Ilmu Keolahragaan
- S1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Fakultas Ilmu Sosial (FIS):
- S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
- S1 Pendidikan Geografi
- S1 Geografi
- S1 Pendidikan Sejarah
- S1 Ilmu Sejarah
- S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
- S1 Pendidikan Sosiologi
- S1 Ilmu Komunikasi
Fakultas Psikologi (FPsi):
- S1 Psikologi
Fakultas Kedokteran (FK):
- S1 Kedokteran
- S1 Keperawatan
- S1 Kebidanan
-
Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Malang)
Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim, yang juga dikenal sebagai Universitas Islam Negeri (UIN) Malang, berlokasi di Kota Malang, Jawa Timur. Nama “Maulana Malik Ibrahim” diambil dari salah satu Walisongo, yaitu Sunan Gresik, seorang tokoh penting dalam penyebaran agama Islam di Pulau Jawa.
UIN Malang, kampus negeri berbasis islam yang jadi favorit calon mahasiswa (Foto: Dok.)
UIN Malang dikenal sebagai salah satu Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) terbaik di Indonesia, dengan keunggulan memiliki Ma’had (pesantren) sebagai bagian dari sistem pendidikannya.
Sejarah UIN Malang dan Jumlah Program Studinya
Sejarah berdirinya UIN Malang diawali dengan diterbitkannya Surat Keputusan Presiden No. 50 pada 21 Juni 2004. Awalnya, universitas ini merupakan bagian dari IAIN Cabang Surabaya berdasarkan Surat Keputusan Menteri Agama No. 17 Tahun 1961, dengan Fakultas Tarbiyah yang berkedudukan di Malang.
Pada tahun 1997, melalui Keputusan Presiden No. 11, Fakultas Tarbiyah Malang IAIN Sunan Ampel berubah status menjadi Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Malang, yang kemudian berkembang menjadi UIN.
UIN Malang memiliki tiga kampus. Kampus utama terletak di Jalan Gajayana 50, Dinoyo, Malang, yang menjadi pusat kegiatan akademik. Kampus pascasarjana berada di Jalan utama menuju Kota Batu, sementara Kampus III di Junrejo dirancang khusus untuk Fakultas Kedokteran. Saat ini, terdapat tujuh fakultas dengan total 46 program studi di UIN Malang yang mendukung pengembangan pendidikan Islam dan profesionalisme mahasiswa.
Fakultas dan Program Studi di UIN Malang
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan:
- Pendidikan Agama Islam
- Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
- Pendidikan Bahasa Arab
- Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
- Pendidikan Islam Anak Usia Dini
- Manajemen Pendidikan Islam
- Tadris Bahasa Inggris
- Tadris Matematika
- Pendidikan Profesi Guru
- Magister Pendidikan Matematika
Fakultas Syariah:
- Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhshiyah)
- Hukum Ekonomi Syariah (Mu’amalah)
- Hukum Tata Negara
- Ilmu Al-Quran dan Tafsir
- Ilmu Hadis
Fakultas Humaniora:
- Bahasa dan Sastra Arab
- Sastra Inggris
Fakultas Psikologi:
- Psikologi
- Magister Psikologi
Fakultas Ekonomi:
- Manajemen
- Akuntansi
- Perbankan Syariah
Fakultas Sains dan Teknologi:
- Matematika
- Biologi
- Kimia
- Fisika
- Teknik Informatika
- Teknik Arsitektur
- Perpustakaan dan Sains Informasi
- Teknik Sipil
- Teknik Elektro
- Teknik Mesin
- Teknik Lingkungan
- Magister Biologi
- Magister Informatika
Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan:
- Pendidikan Dokter
- Farmasi
- Profesi Dokter
- Pendidikan Profesi Apoteker
UIN Malang juga menawarkan program pascasarjana untuk berbagai jurusan berbasis keislaman.
-
Politeknik Negeri Malang (Polinema)
Politeknik Negeri Malang, atau lebih dikenal dengan sebutan Polinema, adalah perguruan tinggi negeri vokasi yang berlokasi di Kota Malang, Jawa Timur.
Politeknik Negeri Malang, jadi kampus berbasis vokasi yang juga favorit calon maba (Foto: Dok.)
Didirikan pada 9 Februari 1982, Polinema awalnya bernama Program Pendidikan Diploma Bidang Teknik di bawah Fakultas Non-Gelar Teknologi. Sebagai institusi pendidikan tinggi, Polinema berfokus pada pendidikan vokasi yang dirancang untuk menyiapkan mahasiswa dengan keahlian terapan di berbagai bidang.
Keunggulan Polinema
Universitas negeri di Malang ini menawarkan program pendidikan Diploma III, Diploma IV (Sarjana Terapan), dan Magister Terapan (S2), di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Pada tahun 2004, institusi ini memperoleh status kemandirian sebagai Politeknik Negeri Malang dan menjadi salah satu dari enam politeknik perintis di Indonesia. Pada awal berdirinya, Polinema hanya memiliki empat jurusan, yaitu Teknik Listrik, Teknik Elektronika, Teknik Mesin, dan Teknik Sipil.
Namun, seiring dengan kebutuhan dunia industri yang terus berkembang, jumlah jurusan dan program studi di Polinema juga bertambah secara signifikan.
Saat ini, Polinema memiliki 7 jurusan dengan total 46 program studi yang tersebar di berbagai jenjang pendidikan, mulai dari Diploma II hingga Magister Terapan (S2). Kampus utama yang terletak di Kota Malang menyelenggarakan 1 program studi D-II, 11 program studi D-III, 17 program studi D-IV, dan 4 program studi Magister Terapan.
Selain itu, Polinema juga memiliki tiga kampus di luar Kota Malang, yaitu di Kediri, Lumajang, dan Pamekasan, yang menyelenggarakan berbagai program studi. Pada tahun 2023, Polinema memiliki 14.081 mahasiswa, didukung oleh 560 dosen tetap dan 20 dosen tidak tetap, menjadikannya salah satu politeknik unggulan di Indonesia.
Program Studi di Politeknik Negeri Malang
Program Sarjana
- Akuntansi Manajemen
- Bahasa Inggris untuk Komunikasi Bisnis dan Profesional
- Keuangan
- Manajemen Pemasaran
- Manajemen Rekayasa Konstruksi
- Pengelolaan Arsip dan Rekaman Informasi
- Sistem Kelistrikan
- Teknik Elektronika
- Teknik Informatika
- Teknik Jaringan Telekomunikasi Digital
- Teknologi Kimia Industri
- Teknik Mesin Produksi dan Perawatan
- Teknik Otomotif Elektronik
- Teknologi Rekayasa Konstruksi Jalan dan Jembatan
- Usaha Perjalanan Wisata
- Sistem Informasi Bisnis
- Bahasa Inggris untuk Industri Pariwisata
Program Diploma III
- Administrasi Bisnis
- Akuntansi
- Teknik Elektronika
- Teknik Kimia
- Teknologi Konstruksi Jalan, Jembatan, dan Bangunan Air
- Teknik Listrik
- Teknik Mesin
- Teknologi Pemeliharaan Pesawat Udara
- Teknologi Pertambangan
- Teknik Sipil
- Teknik Telekomunikasi
Program Diploma II
- Pengembangan Piranti Lunak Situs
Program Magister
- Magister Terapan Teknik Elektro
- Magister Terapan Sistem Informasi Akuntansi
- Magister Terapan Rekayasa Teknologi Manufaktur
- Magister Terapan Rekayasa Teknologi Informasi
PSDKU Kota Kediri
- D-IV Teknik Elektronika
- D-IV Teknik Mesin Produksi dan Perawatan
- D-IV Keuangan
- D-III Teknik Mesin
- D-III Akuntansi
- D-III Manajemen Informatika
PSDKU Kabupaten Lumajang
- D-IV Teknologi Rekayasa Otomotif
- D-III Teknologi Sipil
- D-III Akuntansi
- D-III Teknologi Informasi
PSDKU Kabupaten Pamekasan
- D-IV Akuntansi Manajemen
- D-IV Teknik Otomotif Elektronik
- D-III Manajemen Informatika
Polinema juga menawarkan program diploma 3 (D3), diploma 4 (D4), hingga sarjana terapan (S.Tr.).
Demikian daftar universitas negeri di Malang dan jurusannya dengan keunggulan masing-masing. Bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan kuliah di Malang, pilihan universitas negeri di atas bisa menjadi pertimbangan.
Writer: Imam Abu Hanifah