HaiMalang – Tak hanya peduli dengan kebersihan dan kesehatan di dalam area pabrik. PT. HM Sampoerna, Tbk Plant Blimbing juga mengajak warga sekitar wujudkan hidup bersih. Ini menjadi kegiatan dan bentuk kepedulian PT HM Sampoerna terhadap warga sekitar area pabrik.
Komitmen PT. HM Sampoerna Tbk untuk mewujudkan kehidupan yang bersih dan sehat terus dilaksanakan. Selasa (22/07/2024), bertempat di Pasar Depan Pabrik HM Sampoerna Plant Malang, Kelurahan Blimbing, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Kegiatan edukasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dilakukan dengan melibatkan warga dan pedagang pasar.
Kegiatan ini sendiri merupakan rangkaian dari Program AWS (Alliamce for Warer Stewardship) yang telah berjalan sejak awal tahun 2024. Program AWS sendiri merupakan standar global sebagai sebuah standar yang memastikan lembaga dalam komitmen konservasi sumberdaya air. Kegiatan PHBS kali ini mengusung tagar Jaga Kebersihan untuk Kesehatan Bersama.
Manager Hand-Rolled Plant Malang PT. HM Sampoerna, Tbk Sianggono Harisan menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya dari PT HM Sampoerna untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan masyarakat. Selain itu juga sebagai sinergi antara pabrik dan pengelola pasar untuk saling mengingatkan dan menjaga kebersihan lingkungan.
“Kegiatan ini merupakan upaya untuk menjaga diri dan lingkungan agar senantiasa menerapkan pola hidup sehat. Posisi pabrik dan pasar yang berdampingan mengharuskan kita untuk bersinergi dalam upaya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Perlu sinergi dan kegiatan nyata agar semua berjalan secara maksimal,” ujar Sianggono.
Sementara itu Sustainability Engineer PT. HM Sampoerna, Tbk Istianti Amanda Hadi menerangkan perusahaan yang punya komitmen tinggi dalam menjaga lingkungan. PT. HM Sampoerna, Tbk merupakan perusaan percontohan yang punya komitmen kuat dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Untuk mewujudkannya tidak bisa dilakukan oleh perusahaan semata. Perlu juga kontribusi dan aksi bersama dengan masyarakat sekitar perusahaan.
“Upaya yang sama sejak lama telah kami laksanakan. Bulan lalu kami telah melaksanakan bersih drainase dan sosialisasi PHBS untuk masyarakat Blimbing. Hari ini kami bersinergi dengan pengelola dan masyarakat sekitar pasar. Upaya yang sama akan terus kami laksanakan di masa depan dengan bentuk dan jenis yang mungkin berbeda,” jelasnya.
Di pihak lain Ketua RT Heru menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada PT HM Sampoerna, Tbk. “Kami sebagai perwakilan warga sangat berterima kasih kepada PT HM Sampoerna. Kegiatan ini tentu saja berdampak kepada masyarakat untuk terus menerapkan pola hidup sehat, baik di rumah maupun di lingkungan pasar,” tutupnya.