Home News Resmi Dibuka, Open House UM 2025 Jadi Magnet Ribuan Siswa SMA dari Berbagai Daerah

Resmi Dibuka, Open House UM 2025 Jadi Magnet Ribuan Siswa SMA dari Berbagai Daerah

by Imam Abu
0 comment

HaiMalang.com – Prosesi pemukulan gong secara simbolis oleh Wakil Rektor IV Universitas Negeri Malang (UM), Prof. Arif Nur Afandi, S.T., M.T., MIAEng, Ph.D., resmi menandai dibukanya Open House UM 2025 pada Kamis (23/1/2024).

Bertempat di Gedung Graha Cakrawala, pembukaan pameran pendidikan tersebut juga dihadiri oleh jajaran Wakil Rektor I hingga IV, serta para dekan fakultas di UM. Gelaran Open House UM ini sendiri nantinya akan berlangsung selama dua hari, pada 23-24 Januari 2025.

Open House UM 2025

Prosesi pembukaan Open House UM 2025 oleh jajaran Wakil Rektor UM dan para dekan (Foto: Imam)

Dalam sambutannya, Prof. Arif Nur Afandi, S.T., M.T., MIAEng, Ph.D., Wakil Rektor IV UM, menyebutkan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu bentuk pendekatan berbeda UM kepada calon mahasiswa baru tahun ini.

“Jika sebelumnya kami menyisir sekolah dan guru BK, tahun ini kami juga menyisir siswa dan orang tua siswa. Banyak yang datang jauh-jauh dari Ponorogo, Probolinggo, dan daerah lainnya,” ungkapnya.

Prof. Arif juga menambahkan bahwa UM memiliki 149 program studi di 10 fakultas yang dapat dieksplorasi oleh siswa maupun orang tua.

“Dua hari ini adalah kesempatan untuk menggali lebih jauh tentang program studi di UM, termasuk program pascasarjana baik di bidang kependidikan maupun non-kependidikan,” tuturnya.

Open House UM 2025

Warek I dan IV UM berkeliling mengunjungi stand prodi usai pembukaan Open House UM 2025 (Foto: Imam)

Dalam sambutan sebelumnya, Direktur Direktorat Perencanaan, Data, dan Informasi, Pemeringkatan, Hubungan Masyarakat, dan Kerjasama (PDIPHK) UM, Dr. Yuni Rahmawati, S.T., M.T., turut menjelaskan bahwa acara Open House UM 2025 ini menghadirkan pameran pendidikan, utamanya yakni informasi dari 10 fakultas serta program pascasarjana, hingga penampilan dari berbagai unit kegiatan mahasiswa.

Apalagi saat ini UM juga memiliki sejumlah program studi baru, seperti Prodi Komunikasi, Gizi, Kedokteran, Kebidanan dan Keperawatan. Sehingga melalui open house ini, bertujuan agar semua prodi di UM makin dikenal oleh masyarakat.

“Ada pameran pendidikan dan berbagai informasi dari 10 fakultas serta pascasarjana. Nanti juga ada penampilan dari masing-masing unit yang akan memotivasi adik-adik untuk berkuliah di UM,” jelas Dr. Yuni.

Ia juga menyampaikan bahwa acara ini terselenggara berkat kerja sama antara Humas UM, beberapa unit, dan departemen di UM.

Open House UM 2025

Siswa SMA Tangerang menanyakan informasi akademik di stand Fakultas Ekonomi UM (Foto: Dok.)

“Peserta yang terkonfirmasi berasal dari 14 SMA/SMK, antara lain SMAN 1 Porong Sidoarjo, SMAN 8 Malang, SMAN 1 Gending Probolinggo, Aqobah International School Jombang, serta beberapa sekolah lain. Kami sangat berterima kasih kepada bapak/ibu guru yang membawa siswanya untuk berpartisipasi dalam Open House ini,” ujarnya.

Dalam sesi talkshow, Prof. Dr. H. Ibrahim Bafadal, M.Pd., Wakil Rektor I UM, menjelaskan transformasi UM yang kini tidak hanya dikenal sebagai kampus kependidikan.

“UM kini memiliki banyak program studi non-kependidikan yang tidak kalah unggul. Contohnya, Prodi Pendidikan Kimia yang mencetak guru, kini juga memiliki Prodi Kimia murni,” jelasnya.

Ia juga memaparkan prestasi UM, termasuk peringkat 1 di antara universitas pendidikan di Indonesia dan peringkat 301-400 dunia.

“Reputasi UM terus meningkat, dengan banyak mahasiswa yang meraih prestasi nasional dan internasional, termasuk medali di ajang SEA Games,” tambahnya.

Open House UM 2025

Siswa SMAN 1 Porong antusias mengunjungi stand Fakultas Vokasi UM (Foto: Imam)

Acara Open House UM 2025 ini tidak hanya menarik minat siswa dari wilayah Kota Malang, namun juga berbagai daerah lain, bahkan dari provinsi di luar Jawa Timur.

Alief Rachman Prayoga, salah satu siswa kelas 11 SMA di Tangerang, mengungkapkan kegembiraannya bisa mengikuti acara pameran pendidikan dalam rangkaian outing class sekolahnya.

“Seru bisa melihat hal menarik dan tidak menyangka ada tempat semegah ini. Sebenarnya saya ingin masuk ke Fakultas Kedokteran,” katanya.

Tak hanya murid, acara Open House UM 2025 ini juga menarik minat guru pendamping untuk mendapatkan informasi pendidikan demi melanjutkan kuliah.

Salah satunya adalah Lina Lindawati, S.Hum., guru SMA Gending Probolinggo yang membawa 261 siswa kelas 10 dan turut mengapresiasi acara ini.

“Kami membawa mereka untuk mengetahui apa yang mereka minati karena di kelas 11 nanti mereka akan memilih jurusan. Anak-anak sangat senang, dan ini pertama kalinya mereka ikut acara seperti ini,” jelasnya.

Hingga pukul 11.00 WIB, rombongan siswa dari berbagai sekolah terus berdatangan, memenuhi gedung Graha Cakrawala yang berkapasitas 5.500 orang.

Selain beberapa sekolah yang berinisiatif sendiri untuk datang langsung ke openhouse um 2025 ini, panitia penyelenggara juga turut mengundang 31 sekolah di Kota Malang, 22 sekolah di Kabupaten Malang, dan 4 sekolah dari luar Malang.

Reporter: Imam Abu Hanifah

Editor: Imam

You may also like

Haimalang.com adalah sebuah platform media online dengan konten lokal Malang. Haimalang berisi artikel Wisata, Pendidikan, Teknologi dan Berita Terkini Terkait Malang Raya.

2024 Haimalang.com– All Right Reserved.